Beritaguntur.com - Banjir yang melanda Kabupaten Bojonegoro telah meludeskan tanaman
padi yang diderita para petani di lahan seluas 7.854 hektar, di 99 desa
dalam 11 kecamatan. Kerugian ditaksir mencapai Rp 25 miliar lebih.
Untuk meringankan beban para petani, Pemkab Bojonegoro telah
menyiapkan bantuan bibit gratis bagi para petani. Untuk realisasinya
masih menunggu perintah dari pusat karena bantuan tersebut bersumber
dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) bukan dari Anggaran
Pendapatan Belanja Daerah (APBD).
Kepala Dinas Pertanian Bojonegoro Ir. Subekti mengatakan, bantuan ini adalah untuk meringankan
beban para petani yang tanamannya habis akibat banjir dua minggu lalu.
“Diharapkan bantuan bibit padi tersebut cepat datang agar keberadaan
para petani dalam pola tanam saat ini tidak terlambat dan bisa membantu
kerugian yang di derita,” jelas Subekti.
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !