Rembang Tabloidguntur.com,- Pameran Otomotif dan IT digelar di kabupaten Rembang di gedung Balai Kartini.Pameran ini merupakan yang pertama kalinya diselenggarakan di Kabupaten Rembang.
Pameran yang digelar selama lima hari ini dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Rembang H.Abdul Hafidz.
Dalam sambutannya H. Abdul Hafidz mengatakan bahwa pameran otomotif dan IT ini sejalan dengan perkembangan Kabupaten Rembang yang sangat pesat, apalagi survei Pemprov Jawa Tengah, Kabupaten Rembang menjadi daerah yang paling diminati investor di Jawa Tengah.
“Terbukti 2 bulan terakhir ini, pembelian sepeda motor hampir 2000 unit terjual di wilayah Kabupaten Rembang”. tambah Wabup.
Dalam pameran ini, sejumlah pabrikan mobil seperti Ford, Mazda, Daihatsu, dan Nissan turut memamerkan produk andalannya. Tidak hanya otomotif dan IT saja, pameran ini diramaikan oleh stand-stand UMKM yang menjual produk khas Kabupaten Rembang.
Sementara dari keterangan Ketua panitia Giyono mengungkapkan, sekitar 108 stand yang disediakan, semuanya ludes dipesan sebelum hari H.
“Bahkan kami sudah menolak beberapa pihak yang berminat ikut berpartisipasi dalam pameran ini, karena memang keterbatasan area gedung pelaksanaan,” ujar Giyono.
Dalam pelaksanaan pameran, beberapa perlombaan untuk memeriahkan acara juga dilaksanakan tiap harinya. Seperti lomba Fashion Show, Fotografi, modifikasi motor dan kompetisi dance tingkat SMA. (Mifta)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !